Berita

Jakarta Potong Lelang Jabatan ASN, Manajemen Talenta Jadi Kunci Sukses!

×

Jakarta Potong Lelang Jabatan ASN, Manajemen Talenta Jadi Kunci Sukses!

Sebarkan artikel ini
Jakarta Potong Lelang Jabatan ASN, Manajemen Talenta Jadi Kunci Sukses!
Jakarta Potong lelang jabatan ASN, Manajemen Talenta Jadi Kunci Sukses!

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bersama Badan Kepegawaian Negara (bkn) meluncurkan manajemen talenta bagi aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemprov DKI. Kepala BKN Zudan Arif Fakrulloh mengatakan, manajemen talenta ini bertujuan untuk meningkatkan produktivitas para ASN.

“Dengan demikian kita berharap dengan manajemen talenta sumber daya manusia, para ASN di DKI bisa didayagunakan lebih optimal lagi sehingga produktivitas ASN meningkat,” kata Zudan di Balai Kota Jakarta, Senin (17/3/2025).

Zudan menerangkan, dengan adanya manajemen talenta ini, proses lelang jabatan (open bidding) untuk mengisi posisi yang kosong tak diperlukan lagi. pemprov jakarta bisa menggunakan manajemen talenta ini untuk menyortir ASN sesuai dengan posisi yang dibutuhkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *