
Indonesia punya sejumlah target melalui delegasi yang hadir di Konferensi Perubahan Iklim ke-30 (KTT COP30 ) di Brasil. Indonesia berharap, pulang dari Brasil membawa pulang Rp 16 triliun.
Indonesia mengerahkan delegasi untuk kegiatan paviliun dan delegasi negosiator di KTT COP30 Brasil. Ditargetkan ada transaksi sampai di angka 90 juta ton CO2 dari semua sektor.
“Jadi untuk delegasi paviliun kita memiliki target akan mencoba melakukan transaksi sampai di angka 90 juta ton CO2 ekuivalen pada semua sektor terutama di sektor nature, yaitu sektor forestry dan ocean kemudian di sektor tech-based dari sektor energy dan industri,” kata Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq, Jumat (7/11/2025).












