
Direktur Eksekutif The Yudhoyono Institute (TYI) Agus Harimurti Yudhoyono ( AHY ) menanggapi soal permintaan Presiden Prabowo terkait membuka keran impor. AHY mengatakan Prabowo tentunya ingin yang terbaik bagi masyarakat.
“Ya tentu Bapak Presiden Prabowo Subianto juga menginginkan kita bisa menempuh resolusi, termasuk juga bisa merespons situasi ini juga dengan tepat dan bijak,” kata AHY usai acara diskusi TYI yang bertajuk Dinamika dan Perkembangan Dunia Terkini: Geopolitik, Keamanan dan Ekonomi Global, di Jakarta, Minggu (13/4/2025).
Indonesia, kata dia, juga perlu posisi yang tepat dalam suasana global saat ini. “Saya rasa kita ingin itu yang terbaik untuk masyarakat kita, impor ekspor itu adalah sesuatu yang dinamis dalam suasana yang respirokal saat ini saya rasa Indonesia juga harus punya posisi yang tepat,” sebutnya.