
Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H. Herman Deru bakal segera bersurat kepada Presiden Prabowo Subianto terkait pembangunan Bendungan Tiga Dihaji di Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS). Hal itu dia sampaikan usai menerima audiensi Kepala Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Sumatera VIII, Feriyanto Pawenrusi beberapa waktu lalu.
Menurutnya kehadiran Bendungan Tiga Dihaji dapat membantu pengairan pertanian di sejumlah daerah di Sumsel. Sehingga dapat meningkatkan produksi serta memperkokoh Sumsel sebagai salah satu lumbung pangan di Indonesia.
Dia pun meminta Asisten II pemprov sumsel Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Sumsel Basyaruddin Akhmad untuk segera membuat surat kepada Prabowo, dengan tembusan Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman dan Menteri PUPR Dody Hanggodo.