
Kue lapis legit viral di Palmerah, Jakarta Barat (Jakbar), menjadi buruan warga yang hendak merayakan Idul Fitri atau Lebaran besok. Namun antusias pembeli yang tinggi terhadap kue ini, membuat warga sekitar toko kue yang hendak membeli, tak kebagian.
Bedah (40) salah satu warga sekitar, mengatakan ia tidak lagi bisa membeli kue di toko itu dalam jumlah banyak semenjak viral. Padahal selama ini Bedah selalu membeli banyak.
“Jadi begini, bagian warga sini jadi kebagiannya paling satu biji, dua biji gitu aja. Sebenarnya pesannya kita banyak ya,” ujar Bedah saat ditemui di depan toko kue, di Jalan Palmerah Barat, Jakarta Barat, Minggu (30/3/2025).