
Wakil Ketua Komisi X DPR RI Lalu Hadrian Irfani mengatakan pihaknya menyetujui adanya penjurusan IPA/IPS/Bahasa di SMA seperti sebelumnya. Lalu Hadrian mengatakan mulainya penjurusan untuk anak SMA dimulai pada tingkat 11, di mana kelas 10 siswa akan dianalisa dulu minat dan bakatnya.
Hal itu disampaikan Lalu usai rapat tertutup Komisi X dengan Mendikdasmen Abdul Mu’ti, Selasa (22/4/2025). Lalu Hadrian menyebut penjurusan kali ini merupakan gabungan kurikulum merdeka dan yang sudah pernah berlangsung.
“Kami mengusulkan setelah melihat data-data empiris, kemudian kajian yang dilakukan oleh Kemendikdasmen, maka kami Komisi X menyetujui penjurusan itu. Tapi lagi-lagi, itu akan resmi juga diumumkan pada tanggal 2 Mei 2025,” kata Lalu Hadrian di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta Pusat.