
Pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan Raja Yordania Abdullah II bin Al-Hussein turut membahas kondisi Gaza, Palestina . Prabowo berharap ada terobosan dalam waktu dekat menyangkut kepentingan Palestina.
“Kita juga bicara masalah Gaza, bagaimana kita bisa membantu dari segi kemanusiaan, juga kita mendesak segera ada gencatan senjata, dan kita akan menawarkan apa yang bisa kita bantu untuk mempercepat proses perdamaian,” kata Prabowo kepada wartawan di Amman, Senin (14/4/2025).
Selain kunjungan ke Yordania, Prabowo juga mengunjungi sejumlah negara kawasan Timur Tengah, seperti Mesir, Qatar, dan UEA. Prabowo berharap ada terobosan kepentingan Palestina dalam waktu dekat.